Sabtu, 24 Desember 2011

My Lovely Gangster

  
Perseteruan dunia mafia? siapapun pasti merasa enggan untuk terlibat didalamnya. Begitupun Erika Valerie, gadis delapan belas tahun yang semula menjalani kehidupan normal bersama ibu angkat dan saudara tirinya Jade Judy di Bali. Namun sepeningal ibunya, Ia baru mengetahui bahwa  ibu angkatnya itu selama ini adalah mantan istri ketua klan  mafia terbesar se Asia Tenggara, Maximus. Hal ini membuatnya terpaksa pindah ke Jakarta dan  terlibat lebih jauh dengan dunia mafia melalui  pengangkatannya bersama Jade Judy sebagai Mawar Maximus.

Menjalani hari-harinya sebagai Mawar Maximus membuat hidup Erika berubah total dari sebelumnya. Kebebasannya dan kebahagiannya terenggut. Ancaman nyawa seringkali menjadi temannya.Karena itu,bukan tidak mungkin kapanpun dan dimanapun ia berada, Erika bisa saja bernasib tragis sama seperti Mawar Maximus sebelumnya--Rosita Alexis--yang tewas dibunuh oleh penjahat yang mengintai klan Maximus.

Ditengah keterlibatan ini, Erika juga berkenalan dengan empat laki-laki paling berpengaruh dalam klan Maximus yang dijuluki pangeran Maximus . Mereka  adalah Hayden Leonidas, Darius Moreno, Andhika Prasetya, dan terakhir Dirk Carlo Maximus atau akrab dipanggil Sky, penerus klan Maximus yang diam-diam menyukai Erika begitupun sebaliknya. Namun keduanya terlalu sulit mengungkapkan perasaan masing-masing dengan dalih bahwa Sky tak menginginkan Erika terlibat dalam  dunia mafia yang akan membahayakan nyawanya.

Merasa Sky tak membalas perasaanya, perhatian Erika mendadak beralih pada Kuga Kyouhei yang datang secara paksa dalam hidupnya. Laki-laki kejam yang menjadi ketua Naga Timur Asia itu semula menuduh klan Maximus sebagai dalang dari kematian tunangannya. Hal itu menyebabkan klan Maximus  terpaksa menyerahkan salah seorang Mawar Maximus. Karena tak ingin menyerahkan Jade Judy yang notabene-nya anak kandung sendiri, John Alexander yang menjabat sebagai ketua Klan Maximus akhirnya menyerahkan Erika sebagai gantinya.Erika pun menjadi tawanan Kuga.

Kuga yang awalnya menganggap Erika tawanan yang ingin ia bunuh ternyata mulai tertarik perlahan-lahan pada pesona gadis itu.Tidak tinggal diam, Sky pun  yang merasa cemburu  mencoba menjauhkan Erika dari Kuga hingga berujung pada perkelahian antar klan. Situasi itu juga semakin didukung oleh kedatangan gangster terkenal Ryuzaki yang  memanfaatkan momen perseteruan itu dengan menempatkan Erika sebagai sasaran pertaruhan  nyawa Kuga maupun Sky. Tapi apakah Erika bisa tinggal diam saja dengan kematian mereka?apalagi ia baru menyadari kalau salah satu diantaranya telah benar-benar mencuri hatinya.

Semula aku berencana untuk membaca Shadow Light, novel Putu Felisia yang pertama. Namun entah mengapa, ketika melihat My Lovely Gangster yang terbit setelahnya, semuanya jadi berubah haluan. Mungkin keputusanku membaca lebih dahulu novel kedua ini karena covernya yang lebih aku apresiasi.Covernya yang menyuguhkan warna hijau toska lembut dengan dibubuhi ilustrasi naga yang mengundang kesan 'liar' plus taq line romantis  " Bersamamu, membuatku mengerti arti cinta yang sesungguhnya.." membuatku akhirnya memutuskan untuk  segera membacanya lebih dulu. 

Dilihat dari judulnya, kata gangster disini cukup memberiku ruang untuk membayangkan para anggota organisasi kriminal yang berkaitan dengan intrik-intrik dunia mafia. Menarik memang. Apalagi dunia mafia adalah dunia yang cukup sulit menurutku untuk diuraikan dalam sastra tanpa terlepas dari yang namanya intrik dan misteri demi menjaga kualitas cerita. Dan My Lovely gangster,novel Indonesia pertama bagiku yang cukup hebat untuk mengangkat tema gangster seperti ini.  Dari segi alur ceritanya juga cukup bagus meski harus diakui terkesan terburu-buru. Banyak hal yang tak terjelaskan dengan baik. Contohnya seperti pada asal usul pangeran Maximus yang kurang jelas.  Begitupun dengan masalah Rosita,asal usulnya dan kematiannya. Kemudian juga pada sosok 'Hero'. Menurutku masih butuh banyak penjelasan mengenai sosok yang satu ini. Kisah cintanya pun juga bisa dikatakan cukup maksa. Penulis sepertinya tidak sabar membuat karakter Erika cepat-cepat jatuh cinta dan menghadapi apa yang dinamakan dilema cinta antar dua laki-laki tampan,berkuasa, dan sangat 'Edwardian' (rambutnya itu lho!kenapa mesti panjang menjuntai dan diikat. Oh c'mon!).

Selain itu, kalau kalian lumayan jeli  novel ini sebenarnya sedikit mirip serial drama Kgotboda Namja itu lho!. Aku pernah baca, penulisnya juga bilang novel ini terinspirasi juga dari sana. Tapi mungkin  kisah cinta yang ditawarkan novel ini tidak seharusnya mendominasi layaknya serial drama tersebut dibandingkan aksi-aksi khas gangster(perkelahian atau semacamnya). Mungkin kalau diibaratkan dengan timbangan, novel ini terlalu berat sebelah. Terlalu banyak konflik percintaan antar karakternya sehingga menghilangkan atmosfer khas gangster itu sendiri.

Biarpun begitu, tetap salut untuk novel ini. Konsistensinya menjaga alur cerita berjalan sukses dari awal hingga akhir. Penulis juga mampu menghadirkan rasa penasaran pembaca pada hubungan cinta segitiga Erika. Sejujurnya aku tak mampu menebak antara Sky atau Kuga yang akan mendapatkan cinta Erika. Padahal biasanya untuk hal-hal seperti ini,aku mampu menebaknya dengan mudah. Dalam hal ini,dua jempol untuk penulis!


=================

Judul : My Lovely Gangster
Penulis :Putu Felisia
Penerbit: Media Pressindo
Terbit : @2011
ISBN :979-911-035-1
Tebal : 300 hal

=================

0 komentar:

Posting Komentar